![]() |
Masalah Di Maria di Madrid |
Berita Bola Terkini - Angel di Maria, pemain berkenegaraan Argentina tersebut
diberitakan oleh Football Espana meminta Madrid untuk memperbarui kontraknya
dengan nilai gaji lebih tinggi dari sekarang ini. Di Maria pun diperkirakan
hengkang karena Madrid menolak permintaan tersebut.
Angel di Maria bermain untuk Madrid sejak Juli 2010. Pada
2012 dirinya memperpanjang kontraknya dengan Madrid hingga 2018 dengan gaji
empat juta euro per musim.
Seusai membawa Madrid menjuarai Copa del Rey dan Liga
Champions pada musim lalu, di Maria meminta Madrid untuk menaikkan gajinya
menjadi sembilan juta euro per musim.
Berita Bola Terkini - Setelah Madrid menolak permintaan tersebut, PSG (Paris
Saint-Germain) dikabarkan oleh Media Spanyol bahwa berusaha mendapatkan di
Madria. Akan tetapi karena terkena sanksi pembatas pengeluaran akibat melanggar
Financial Fair Play, PSG mengalami kesulitan merealisasikan transfer Di Maria
ke PSG.
Real Madrid kabarnya ingin menjual Di Maria dengan harga 60
juta euro dan sementara itu PSG tidak boleh mengeluarkan uang untuk membeli
pemain lebih dari 50 juta euro. PSG semakin mengalami kesulitan untuk membeli
Di Maria karena PSG telah mengeluarkan 50 juta euro untuk membeli David Luiz
dari Chelsea.
Dengan demikian, jika PSG masih ingin membeli Di Maria maka
PSG harus lebih dulu menjual pemain kecuali jika PSG siap menerima sanksi lebih
besar lagi. Jadwal Bola -
Editor Rumahprediksibola